Post Page Advertisement [Top]

ArtikelHumasKurikulum

DUA TIM OLIMPIADE MATEMATIKA MADRASAH ALIYAH YAPIS AL-OESMANIYYAH BERJUANG PADA BABAK PENYISIHAN WILAYAH DKI JAKARTA

Jakarta, 28 Oktober 2023

Dua Tim Olimpiade Matematika (OPTIKA) 2023 Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah Jakarta, berjuang pada Babak Penyisihan Wilayah DKI Jakarta. Kedua Tim Langsung di dampingi oleh Ketua dan Sekretaris Tim Pengembang, Bapak Basuki, S.Si serta Bapak Ali Helmi, S.T yang sekaligus menjadi guru pendamping kedua tim.


Tim 1 OPTIKA MA YAPIS Al-Oesmaniyyah terdiri dari Ananda Ardian Rifqi, Ananda Dina Dwiyanti dan Ananda Wafa Ayla Ramadhani. Sedangkan Tim 2 OPTIKA MA YAPIS Al-Oesmaniyyah terdiri dari Ananda Novia Maharani, Ananda Putri Ruqayyah Tul Fathimah dan Ananda Ilham Hadria Umanailo. Kedua Tim sudah melewati serangkaian seleksi dan mengalahkan puluhan calon peserta yang diseleksi secara terbuka oleh Tim Pengembang Madrasah.  Setelah terpilih menjadi tim yang mewakili Madrasah Pinggiran, kedua Tim harus mengikuti pelatihan yang langsung dikomandani Ketua Tim Pengembang Madrasah.

Olimpiade Matematika (OPTIKA) 23 adalah salah satu program kerja yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika (HMPS Pendidikan Matematika) yang bekerja sama dengan Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.  OPTIKA 23 dilaksanakan dengan sistem blended yaitu tahap penyisihan wilayah dan penyisihan nasional dilaksanakan secara online, sedangkan tahap semifinal dan grand final dilaksanakan secara offline di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. OPTIKA 23 tersebar dalam 13 wilayah yang akan diikuti oleh peserta dari berbagai daerah di seluruh Indonesia. 

OPTIKA 2023 dimulai dengan babak penyisihan wilayah yang dilaksanakan secaras serentak di seluruh wilayah pada tanggal 28 Oktober 2023, yang bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda. Babak penyisihan pertama ini akan diambil 10% Tim dengan nilai terbaik dari setiap wilayah seluruh Indonesia untuk melanjutkan babah penyisihan tingkat nasional yang akan digelar seretak tanggal 29 Oktober 2023. Babak penyisihan kedua juga akan dilaksanakan secara luring dengan pengawasan camera pada waktu pengerjaannya.

Semoga Tim Optika Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah yang akan menunggu hasil ini diberikan hasil yang terbaik dan dapat melanjutkan di babak berikutnya untuk yahapan seleksi berikutnya. Mudah-mudahan Tim OPTIKA Madrasah Aliyah YAPIS Al-Oesmaniyyah Tahun 2023 dapat mengukir prestasi dan selalu semangat untuk menggapai prestasi. (Humas MA YAPIS Al-Oesmaniyyah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]